Resort Favorit Keluarga Untuk Liburan Akhir Tahun
Penginapan Favorit – Indonesia adalah negara dengan keindahan alam yang sudah mendunia. Banyak sekali destinasi wisata yang ada di Indonesia, mulai dari taman bermain, wahana bermain air, hingga wisata yang menantang keberanian semua ada di Indonesia.
Rasanya kurang lengkap jika berkunjung ke tempat wisata namun tidak sekalian bermalam disana, apalagi jika kamu berkunjung ke daerah yang memiliki banyak sekali destinasi liburan yang wajib dikunjung, bahkan seminggu pun rasanya masih tidak cukup untuk menjelajahi semua destinasi tersebut. Berikut beberapa resort favorit keluarga yang sering dijadikan akomodasi berlibur akhir tahun.
Menginap dengan Keluarga Menjadi Lebih Menyenangkan
Tiara Bunga Hotel and Villa
Tiara Bunga Hotel and Villa |
Ketika menginap di Tiara Bunga Hotel and Villa kamu akan disuguhkan dengan keindahan alam Danau Toba yang begitu memukau dengan penginapan yang bernuansa alam. Resort ini cocok untuk kamu yang menginginkan ketenangan untuk melepas beban pikiran yang ada. Untuk kesini pengunjung harus menyusuri Danau Toba dengan menggunakan kapal yang akan diantar jemput oleh pihak resort. Meski berada ditengah alam, resort ini sudah dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap
Bumi Mandiri
Bumi Mandiri |
Bila kamu menginginkan suasana liburan yang tenang tanpa kebisingan Ibukota, maka Bumi Mandiir Sukabumi bisa menjadi opsi terbaik untuk itu. Bumi Mandiri terletak di bawah kaki Gunung Gede Pangrango yang membuatnya memiliki udara yang sejuk dan masih asri. Meski berada di bawah kaki gunung, lokasi Bumi Mandiri masih mudah dijangkau dengan kendaraan kecil hingga kendaraan besar. Resort Bumi Mandiri sudah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap serta dikelilingi dengan pohon rindang yang membuat udaranya semakin segar. Informasi lengkap klik disini
Pulau Bawah Resort terletak di Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau yang terkenal dengan keindahan alamnya yang mempesona. Pulau Bawah Resort akan memanjakan mata setiap orang yang berkunjung kesini. Harga menginap disini sebanding dengan fasilitas yang akan didapatkan. Karena keindahannya, tak heran jika banyak yang berkunjung ke resort ini meskipun harga sewa yang ditawarkan cukup mahal. Para karyawan yang bekerja di resort ini sangat profesional, bahkan mereka bisa berbicara dengan berbagai bahasa seperti Indonesia, Inggris, Spanyol, hingga yunani.
Kampung Sampireun Resort & Spa
Kampung Sampireun Resort & Spa |
Kampong Sampireun Resort & Spa sangat mudah ditempuh dari Jabodetabek karena lokasinya yang berada di Bandung. Penginapan ini memberi suasana alam perkampunya Sunda yang mampu membuat rileks wisatawan yang berkunjung. Resort ini terletak di ketinggian 1000 mdpl sehingga membuat udaranya sejuk dan asri
Hideout Bali
Hideout Bali |
Hideout Bali adalah sebuah resort bernuansa alam dengan bangunan dari bambu yang dikelilingi tanaman hijau yang menyejukkan. Gemercik suara air yang mengalir di sungai semakin menambah nuansa liburan di alam semakin terasa. Meski bangunannya terbuat dari bambu, namun desain interior dan fasilitas yang ada disini tidak perlu diragukan lagi.