Tempat River Tubing І Paket River Tubing Bumi Mandiri
Paket River Tubing – River tubing merupakan kegiatan menyusuri sungai menggunakan sebuah alat yang biasanya berupa ban karet yang telah dimodifikasi sedemikian rupa. Bermain air memang selalu menjadi ragam wisata yang membuat happy siapa saja dari anak – anak hingga orang dewasa.
Kabupaten Sukabumi merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Jawa Barat yang memiliki destinasi wisata alam yang menarik dan layak untuk dikunjungi serta dijadikan lokasi wisata akhir pekan.
Misalnya saja ada River Tubing Bumi Mandiri yang menjanjikan tempat wisata keluarga dengan nuansa khas pedesaan. Berikut review tentang tempat wisata river tubing Bumi Mandiri Sukabumi untuk referensi wisata akhir pekan.
Lokasi River Tubing Bumi Mandiri
River tubing Bumi Mandiri terletak di Jalan Raya Cisaat –Situgunung KM.6, Desa Sukamaju, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Rute Menuju River Tubing Bumi Mandiri
River tubing Bumi Mandiri dekat dengan Situ Gunung Suspension Bridge, berjarak sekitar 6 KM dari jalan utama dengan estimasi waktu sekitar 20 menit.
Wisatawan bisa menyusuri jalan raya cisaat sejauh 6 Km, Bumi Mandiri Sukabumi terletak di sebelah kanan jalan raya. Jalan menuju River Tubing Bumi Mandiri sangat mudah diakses oleh kendaraan kecil hingga kendaraan besar.
Harga Tiket Masuk River Tubing Bumi Mandiri
Untuk dapat menikmati keseruan bermain river tubing di Bumi Mandiri, para pengunjung cukup mengeluarkan biaya mulai dari Rp 100.000 per pax.
Fasilitas River Tubing Bumi Mandiri
Fasilitas yang
ada di sekitar river tubing Bumi Mandiri antara lain sebagai berikut :
- - Area
parkir luas
- - Tersedia
cafe yang menyediakan berbagai makanan dan minuman
- - Tersedia
area istirahat di sekitar café
- - Dilengkapi
dengan akses Wi-Fi gratis
- - Tersedia
aula meeting yang luas dan nyaman
- - Tersedia
penginapan estetik berbagai tipe
- - Tersedia
lahan terbuka hijau
- - Tersedia
wahana bermain outbound
- - Tersedia
paket wisata ilmiah
- - Tersedia camping ground, dll
Daya Tarik River Tubing Bumi Mandiri
Suasana
pedesaan yang menenangkan hingga saat ini selalu menjadi daya tarik destinasi
wisata, karena saat ini hamper seluruh Indonesia sudah mengalami modernisasi. Hal
inilah yang menyebabkan banyak wisatawan yang mencari tempat river tubing Bumi
Mandiri di daerah pedesaan.
Bumi Mandiri memiliki pemandangan khas pedesaan, seperti area pesawahan yang masih luas serta pepohonan rindang disekitarnya. Menikmati suasana senja di Bumi Mandiri merupakan suatu keharusan yang harus kamu coba.
Bumi Mandiri
sering dijadikan sebagai tempat untuk melakukan berbagai kegiatan seperti
outbound baik outbound keluarga maupun outbound perusahaan, kegiatan gathering,
meeting, wisata ilmiah, camping, prewedding, wedding, dan sebagainya.
Untuk reservasi dan informasi lebih lengkap klik disini.