Minggu, 18 September 2022

Tips & Trik Memulai Pola Hidup Sehat

Tips & Trik Memulai Pola Hidup Sehat

Tips & Trik Memulai Pola Hidup Sehat

Tips & Trik Memulai Pola Hidup Sehat

Tips & Trik Memulai Pola Hidup Sehat - Saat ini sepertinya kesadaran orang mengenai hidup yang sehat sudah meningkat. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya foto seseorang sedang berolahraga, hingga video seseorang sedang menyiapkan menu makanan sehat untuk menjadi bekal bekerja.

Unggahan foto dan video tersebut jika terus menerus muncul di beranda ocial media kita tentu saja akan membuat siapapun secara tidak sadar akan mulai mencari cara untuk memulai pola hidup sehat.

Berikut beberapa cara memulai pola hidup sehat yang bisa sahabat Ijolovers terapkan di kehidupan sehari – hari :

Cara Memulai Pola Hidup Sehat

1. Menjaga pola makan

Tak ada yang salah jika kita ingin memakan junkfood dan minum minuman kemasan, namun jika hal ini dilakukan secara terus menerus dalam jangka waktu yang panjang tentu saja akan berdampak buruk untuk Kesehatan tubuh. Untuk memulai pola hidup sehat, cobalah untuk mulai memperhatikan apa saja yang masuk ke dalam tubuh kita. Pastikan apa yang kita makan dan minum memiliki gizi yang baik dan seimbang.

2. Mulailah untuk berolahraga

Olahraga tak selalu menghabiskan banyak waktu, untuk memulai hidup sehat sahabat Ijolovers bisa membiasakan diri untuk olahraga selama 15 menit. Olahraga yang dilakukan pun bisa bermacam macam seperti bersepeda, jogging, workout, gym, hingga berenang.

3. Mulai kurangi asupan gula berlebih

Untuk beberapa orang asupan gula berlebih bisa langsung berdampak ke kulit secara langsung seperti munculnya jerawat. Asupan gula berlebih juga tidak baik untuk kesehatan, karena akan menjadi penyebab penyakit diabetes dan biasanya memicu pertumbuhan penyakit kronis lainnya.

4. Rutin mengonsumsi air putih

Tubuh manusia sekitar 60% komposisinya adalah air. Cairan dalam tubuh akan berkurang ketika kita berkeringat dan mengeluarkan urine. Karena hal ini penting untuk kita untuk rutin mengonsumsi air putih agar cairan di dalam tubuh dapat terpenuhi.

5. Cukup tidur

Siapa sangka jika hal sepele seperti kurang tidur tak hanya membuat wajah kusam, namun juga memiliki dampak yang buruk untuk kesehatan. Pastikan untuk selalu tidur selama 7 – 9 jam setiap malam.

Setelah mengetahui beberapa tips dan trik memulai pola hidup sehat, sekarang saat yang tepat untuk sahabat Ijolovers mulai menerapkan hal tersebut.


Baca Juga

BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA

Halaman Berikutnya