Minggu, 25 September 2022

Bumi Mandiri, Lokasi Latihan Memanah di sukabumi

Bumi Mandiri, Lokasi Latihan Memanah di sukabumi

Bumi Mandiri, Lokasi Latihan Memanah di sukabumi

Bumi Mandiri, Lokasi Latihan Memanah di sukabumi

Lokasi latihan memanah – Saat ini olahraga panahan memang sedang trend dan banyak digandrungi oleh masyarakat di Kota sukabumi.

memanah atau dalam Bahasa Inggris disebut sebagai archery merupakan suatu olahraga yang dilakukan dengan cara menembakkan anah panah menggunakan busur untuk mencapai target yang sudah ditentukan sebelumnya dengan jarak yang sudah ditentukan.

Tak terbatas usia, orang dewasa bahkan anak – anak banyak yang mulai belajar olahraga yang menjadi sunah Rasul ini. Tak heran jika saat ini di Sukabumi bermunculan komunitas panahan

Karena hal tersebut, jasa penyewaan dan tempat berlatih panahan mulai tumbuh di sukabumi salah satunya Bumi Mandiri Sukabumi yang berlokasi di Kecamatan Kadudampit, Sukabumi.

Bumi Mandiri Sukabumi menyediakan jasa penyewaan dan tempat untuk berlatih panahan outdoor sebagai dorongan untuk masyarakat untuk mulai berolahraga. Informasi panahan di Bumi Mandiri klik disini.

Seringkali olahraga memanah dianggap sebagai salah satu olahraga yang mahal dan bergensi. Namun siapa sangka jika olahraga memanah ini juga memiliki beragam manfaat yang baik bagi tubuh.

Sebagai informasi, beberapa manfaat yang dapat dirasakan ketika berolahraga panahan diantaranya :

- Dapat meningkatkan konsentrasi dan fokus

Seorang pemanah harus konsentrasi dan fokus ketika membidik agar tepat mengenai target yang ditentukan. Hal ini akan bermanfaat ketika kamu menghadapi permasalahan agar fokus untuk menyelesaikan masalah dengan baik.

- Sebagai sarana relaksasi

Perasaan lega yang muncul ketika anak panah tepat pada sasaran akan membuat kamu merasa lebih rileks. Olaharaga panahan akan membantu kamu untuk mengurangi stress dan membuat lebih rileks.

- Melatih kesabaran

Kesabaran sangat dibutuhkan ketika melakukan olahraga satu ini. Bagaimana tidak, bayangkan saja jika kamu tidak sabar ketika membidik target, bisa – bisa anak panah yang kamu lepaskan akan salah sasaran bahkan dapat melukai orang lain.

- Meningkatkan koordinasi mata dan tangan

Ketika membidik target, tentu saja tubuhmu harus berkoordinasi dengan baik. Dimana kamu harus menjaga posisi tubuh agar tetap konstan, selain itu koordinasi mata dan tangan juga dibutuhkan dalam olahraga ini. Hal ini akan dapat meningkatkan keseimbangan dalam tubuh.

- Meningkatkan kekuatan tubuh

Ketika memanah, semua anggota badan terutama lengan, dada, dan bahu akan bekerja secara maksimal untuk menarik busur dan mempertahankannya selama beberapa detik. Hal ini akan membantu kamu untuk mengembangkan otot dan membangun kekuatan tubuh.

Baca Juga

BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA

Halaman Berikutnya